Official Website STPM Santa Ursula

Kampus Santa Ursula Ende Peduli Lewotobi

stpmsantaursula.ac.id, Ende – Kampus Santa Ursula Ende menyelenggarakan aksi kemanusiaan dengan memberikan bantuan berupa sembako bagi warga sekitar yang terdampak letusan gunung Lewotobi pada Januari silam. Bantuan diserahkan melalui Paroki Maria Ratu Semesta Alam Hokeng, Jumat 8 Maret 2024 untuk kemudian disalurkan kepada warga yang membutuhkan.

Perwakilan Kampus Santa Ursula Ende yang terdiri dari Suster Ursulin, guru SD dan SMP, pegawai dan juga mahasiswa STPM, diterima langsung oleh pastor paroki, Pater Maximus Seko, SVD sekaligus mengucapkan limpah terima kasih atas bantuan yang telah diterima. Bantuan akan difokuskan kepada warga yang sebelumnya menempati posko yang disiapkan oleh SVD.